vaksinasi-pmk-hewan-ternak-di-kecamatan-cikande

Administrator

Vaksinasi PMK Hewan Ternak di Kecamatan Cikande

(Rabu, 27 Juli 2022) Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Serang, Zaldi Dhuhana, SP, MPP, MT. dan Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Serang, Yuli Saputra, S.TP, MM., beserta jajaran Bidang Peternakan Dinas Pertanian Kabupaten Serang melakukan kunjungan ke Kecamatan Cikande dalam rangka kegiatan vaksinasi Penyakit Mulut dan Kaki (PMK).  


Vaksin PMK diberikan kepada sapi yang masih sehat dan belum terkena virus PMK hal ini dikarenakan sapi yang sudah terkena virus PMK maka sudah terbentuk antibodi dalam tubuhnya. 

Vaksin PMK meliputi vaksinasi pertama kemudian dengan jarak empat sampai lima minggu akan diberikan vaksin kedua setelah itu apabila ada vaksin booster maka akan diberikan setiap enam bulan sekali. Kepada masyarakat jika hendak menjual hewan ternak dihimbau untuk dilihat kondisinya terlebih dahulu apakah terindikasi gejala PMK, agar segera dilaporkan.